Workshop Analisis Peta Mutu Capaian 8 Standar Nasional Pendidikan berdasarkan data Audit Mutu Tahun 2019
Asyih Yuniesti
Sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menerapkan penjaminan mutu pendidikan di satuan pendidikan dasar dan menengah. Penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan dasar dan menengah merupakan tanggung jawab satuan pendidikan yang harus didukung oleh pemerintah, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, yang dalam hal ini dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi dan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP).
Pada akhir tahun 2019 LPMP DKI Jakarta telah menyelesaikan pendataan mutu satuan pendidikan di DKI Jakarta dengan menggunakan instrumen audit mutu, selanjutnya data yang terkumpul telah diolah dan dibuat peta mutunya. Peta mutu capaian 8 Standar Nasional Pendidikan yang dihasilkan, berikutnya perlu dianalisis dan dibuatkan rekomendasi peningkatan mutu, untuk disampaikan kepada para pemangku kepentingan agar bisa ditindaklanjuti. Oleh karena itu LPMP melaksanakan kegiatan “Workshop Analisis Peta Mutu Capaian 8 Standar Nasional Pendidikan, berdasarkan data Audit Mutu Tahun 2019”.
Kegiatan workshop ini dilaksanakan pada hari Rabu s.d. Jum’at, tanggal 8 s.d 10 Juli 2020 melalui metode Video Conference dengan zoom meeting diikuti oleh 37 peserta dari unsur Widyaiswara, Pengembang Teknologi Pembelajaran, dan Fungsional Umum LPMP DKI Jakarta. Selama kegiatan, peserta didampingi oleh tiga orang narasumber yaitu Drs. Harmanto, M.Si., Yudono Akhmad, dan Upi Purnamasari, S.Si. untuk menyusun hasil analisis dan rekomendasi peta mutu capaian 8 Standar Nasional Pendidikan yang informatif dan menarik bagi pembaca.
Untuk mengikuti kegiatan ini peserta membutuhkan pengetahuan tentang menganalisis dan mengemasnya menjadi tulisan yang tidak hanya informatif tapi juga menarik. Oleh karena itu LPMP DKI Jakarta mengundang plt. Kepala LPMP Jawa Tengah selaku pengembang aplikasi Audit Mutu yaitu Drs. Harmanto, M.Si. untuk mendampingi peserta dalam melakukan analisis, sehingga terbukalah wawasan peserta tentang bagaimana analisis dilakukan dan hal-hal yang harus diperhatikan dalam memberikan rekomendasi yang ditujukan untuk pihak-pihak yang berkepentingan.
Pada saat melakukan analisis peserta didampingi oleh narasumber dari LPMP DKI Jakarta yaitu Upi Purnamasari, S.Si. selaku Kepala Seksi Pemetaan Mutu dan Supervisi. Sedangkan untuk menghasilkan tulisan yang menarik, LPMP DKI Jakarta mengundang penulis Tempo yaitu Yudono Akmad. Beliau memaparkan tentang bagaimana mengemas sebuah tulisan yang menarik dan tidak melelahkan untuk dibaca. Selain menampilkan paparan juga memberikan saran dan masukan untuk hasil kerja kelompok.