We Are The LPMP DKI Jakarta Families
Di penghujung tahun 2019, LPMP DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan pengembangan soft skills ASN. Upaya pengembangan kompetensi SDM tersebut menggunakan pendekatan Experiental Learning. Kegiatan ini merupakan program berkelanjutan dari tahun 2018 sekaligus review upaya peningkatan terhadap beberapa indikator kompetensi ASN yang dianggap lemah dari tahun sebelumnya seperti orientasi pelayanan, membimbing dan empati.
Model Experiential Learning adalah suatu model proses belajar mengajar yang mengaktifkan pembelajar untuk membangun pengetahuan dan keterampilan melalui pengalamannya secara langsung. Dalam hal ini, experiential learning menggunakan pengalaman sebagai katalisator untuk menolong pembelajar mengembangkan kapasitas dan kemampuannya dalam proses pembelajaran. Experiential learning dapat juga didefinisikan sebagai tindakan untuk mencapai sesuatu berdasarkan pengalaman yang secara terus menerus mengalami perubahan guna meningkatkan keefektifan dari hasil belajar itu sendiri. Model ini berupaya untuk mencapai 3 hal, yaitu mengubah struktur kognitif; mengubah sikap dan memperluas keterampilan-keterampilan yang telah ada.
Berdasarkan pemahaman ini maka panitia yang diketuai Kasubbag Umum LPMP DKI Jakarta, Ibu Uswatun Hasanah, SE, M.Ak bekerjasama dengan KIS Production mengemas kegiatan dengan permainan-permainan tradisional yang butuh penyelesaian secara tim yang disebut Experiental Educations. Permainan-permainan yang harus diikuti para peserta sudah dikenal saat anak-anak dulu dan kini dimunculkan kembali mulai dari bermain Ketapel, Gasing, Lompat Tali, Menara Balon, Menara Air hingga kecepatan menyebut angka secara berurutan dan berkempok. Permainan-permainan tersebut secara tidak langsung menyampaikan pesan tentang nilai-nilai kerjasama, pembagian tugas/peran berdasarkan kompetensi, teknik menyusun strategi kerja dan hal-hal positif lainnya yang merupakan gambaran kecil dalam pencapaian tujuan organisasi secara efektif dan efisien.
Observasi juga dilakukan oleh tim psikolog dan fasilitator yang mendampingi peserta selama kegiatan serta dilakukan pula tes psikologi untuk mengetahui tipe kepribadian peserta. Hal ini dilakukan dengan harapan :
- Memunculkan kemampuan peserta dalam menghadapi dinamika kondisi di lapangan dan meningkatkan rasa empati, bukan hanya ke rekan kerja yang menjadi timnya namun juga ke lingkungan sekitar
- Memberikan stimulan bagi peserta dalam mengetahui tentang diri sendiri (kemampuan, fokus dan juga sisi kepemimpinan) yang dibutuhkan dalam pengembangan lembaga
- Memberikan pelajaran mengenai situasi dan kondisi kerja di lingkungan kerja
Kegiatan yang diadakan di Grand Soll Marina Hotel, Tangerang pada tanggal 21-23 November 2019 ini dibuka oleh Kepala LPMP DKI Jakarta Bapak Moch. Salim Somad, S.Kom, M.Pd. Beliau berpesan agar seluruh Pegawai LPMP DKI Jakarta dapat terus maju dan bahagia dengan segala kondisi yang harus dihadapi.
Kegiatan yang diikuti oleh 96 ASN di lingkungan LPMP DKI Jakarta diakhiri dengan 2 penampilan proyek yang dirancang hanya dalam waktu 3 jam pada materi Final Projects & Reflections. Kelompok Ganjil menampilkan pertunjukan Seni “Putri Raja Mencari Jodoh” dan Kelompok Genap menampilkan “Cinde Romlah”. Luar biasa penampilan kedua kelompok ini. Seluruh peserta dapat menampilkan performa pertunjukan seni yang apik dan menghibur. Akhirnya di penutupan acara, Kepala LPMP menitipkan pesan agar seluruh nilai positif yang diperoleh selama kegiatan dapat memotivasi seluruh ASN untuk berkarya dan bekerja dengan lebih baik lagi.
Maju dan Bahagia Bersama Keluarga Besar LPMP DKI Jakarta
(DSL)