kegiatanLembaga

Studi Tiru BPMP Provinsi Jawa Barat Terkait Optimalisasi Peran UPT dalam Mendukung Program Prioritas Kemendikbudristek

Kunjungan silaturahmi dan studi tiru dari BBPMP Provinsi Jawa Barat ke BPMP Provinsi DKI Jakarta telah terlaksana pada tanggal 12 s.d 13 Desember 2022, bertempat di Ruang Rapat BPMP Provinsi DKI Jakarta. Pada kunjungan kali ini, membahas tuntas terkait praktik baik yang dilakukan sebagai upaya untuk Optimalisasi Peran Unit Pelaksana Teknis (UPT) dalam mendukung Program Prioritas Kemendikbudristek.

Program Prioritas Kemendikbudristek yang dibahas tuntas pada kunjungan meliputi Program Sekolah Penggerak (PSP), Perencanaan Berbasis Data (PBD), Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), dan yang terakhir tentang Asesmen Nasional (AN).

Tim BBPMP Provinsi Jabar yang diketui oleh Widyaprada (Dr. Wawan, MT ) beserta tim diterima langsung oleh Kasubbag Umum BPMP Provinsi DKI Jakarta (Rina Harjanti, S.Si, M.Pd),  para Kapokja, perwakilan staf Pokja, dan perwakilan urusan Subbag Umum.

Ibu Rina Harjanti dalam sambutannya menyampaikan terima kasih untuk kunjungan silaturahminya, dan BPMP Provinsi DKI Jakarta siap saling berbagi praktik baik terkait optimalisasi peran UPT dalam mengawal semua program nasional Kemendikbudristek. Selanjutnya beliau menjelaskan agar semua pegawai memahami dan dapat menjalankan tugas serta fungsinya dengan baik dalam pelaksanaan program dan kebijakan Kemendikbudristek. Salah satu upaya yang dilakukan adalah sosialisasi kebijakan dan program Kemendikbristek pada kegiatan “Koordinasi, Kolaborasi, dan Sinergi antar Unit Utama, dan UPT Kemendikbudristek” yang dilaksanakan rutin setiap hari Rabu untuk keikutsertaannya dibuka untuk semua pegawai. Diharapkan dari sosialisasi ini, para pegawai dapat mengawal semua program serta kebijakan Kemendikbudristek.

Berbagi praktik baik dan diskusi yang hangat menemani kunjungan ini. Ada beberapa topik yang menjadi fokus utama pembahasan, yakni terkait Pendampingan dan Pengawalan PSP yang dilaksanakan melalui Program Management Office (PMO) setiap bulan. Pada kegiatan PMO melibatkan semua stakeholder yang ada yakni fasilitator PSP, Dinas Pendidkan, Pengawas, dan stakeholder lainnya. Terdapat juga bimbingan teknis untuk semua stakeholder baik pengawas dan lainnya untuk pengawalan dan menyukseskan program ini.

Dalam kesempatan ini dibahas pula tentang perencanaan berbasis data dan rapor pendidikan di BPMP Provinsi DKI Jakarta yang salah satu optimalisasi dan pengawalannya dilakukan melalui aplikasi di SIJAMPANG MUDIK. Pihak BBPMP Provinsi Jawa Barat meminta simulasi aplikasi SIJAMPANG MUDIK terkait fitur-fitur yang ada pada aplikasi, kegunaan fitur tersebut, instrumen yang terdapat pada aplikasi, user yang dapat mengakses, dan lainnya. Pihak Jabarpun meminta penjelasan terkait bagaimana BPMP Provinsi DKI Jakarta mengajak sekolah untuk mengisi SIJAMPANG MUDIK. Dalam hal ini, BPMP DKI mengandeng stakeholder lainnya seperti Dinas Pendidikan, Pengawasan, dan lainnya. Menyadari kebermanfaatan aplikasi ini, satuan pendidikan dengan tangan terbuka tetap bersemangat untuk pengisiannya. Melalui aplikasi ini satuan pendidikan didorong untuk menetapkan target-target dan perbaikan yang berkelanjutan untuk penjaminan mutu pendidikannya. Manfaat untuk sekolah pada penggunaan aplikasi ini adalah sekolah dapat menetapkan dan memperbaiki semua target-terget penjaminan mutunya. Manfaat aplikasi ini bagi BPMP Provinsi DKI Jakarta dapat memantau progress peningkatan rapor mutu pendidikan di wilayah DKI Jakarta.

Berbagai rangkaian kegiatan terkait Assesman Nasional (AN) telah dilaksanakan, untuk menyukseskannya dilakukan koordinasi yang baik dengan pihak internal dan ekternal. Selain itu, terdapat juga Posko ANBK yang berlokasi di BPMP Provinsi DKI Jakarta. Pada Posko ANBK semua stakeholder hadir dan saling bersinergi untuk menyukseskan AN pada tahun ini. Tidak ada kendala yang berarti terkait pelaksanaan AN di wilayah DKI Jakarta. Selain itu, dijelaskan juga keberadaan Buku Profil Pendidikan BPMP Provinsi DKI Jakarta yang berfokus kepada paparan mendalam tentang rapor mutu pendidkan, Dapodik, dan hal lainnya di wilayah DKI Jakarta.

Pada kunjungan ini dibahas pula bagaimana peran publikasi lembaga dalam pengawalan program dan kebijakan dari Kemedikbudristek. Publikasi BPMP Provinsi DKI Jakarta telah rutin mempublikasikan semua program dan kebijakan Kemendikbudristek dalam berbagai kanal publikasi lembaga, baik pada media on line (wibsite, Instagram, dan Facebook), maupun pada media off line/cetak yaitu melalui Buletin “Lentera Edukasi” dan Jurnal Lingkar Mutu Pendidikan (JLMP) BPMP Provinsi DKI Jakarta.

   

Dari kunjungan studi tiru ini diharapkan dapat memperkuat silaturahmi antar lembaga dan saling bersinergi untuk optimalisasi mendukung pelaksanaan Program Prioritas Kemendikbudristek. (Nurfa).

 

 

Bagikan ..

Noor Fatimah

Bagikan ..