Fasilitasi Peningkatan Mutu Pendidikan dan Kerjasama Penjaminan Mutu Pendidikankegiatan

Pendampingan Teknis Pengembangan Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum 2013 Jenjang SMP Tahun 2018

Wisma Hijau, Cimanggis Depok, 4 s.d. 7 September 2018

Berdasarkan hasil pemetaan mutu maupun monitoring dan evaluasi pelaksanaan Kurikulum 2013 pada dua tahun terakhir menunjukkan bahwa kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran dan penilaian masih rendah, sehingga perlu dilakukan upaya untuk meningkatkan kompetensi guru dalam pelaksanaan pembelajaran dan pengembangan instrumen penilaian. Sejalan dengan hal tersebut, pada tahun 2018 Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan DKI Jakarta menyelenggarakan program fasilitasi peningkatan mutu pendidikan dalam bentuk kegiatan Pendampingan Pengembangan Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum 2013 di satuan pendidikan.

Rangkaian kegiatan Pendampingan Pengembangan Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum 2013 Tahun 2018 ini diawali dengan kegiatan Pendampingan Teknis yang berlangsung selama 4 hari dari tanggal 4 s.d 7 September 2018 di Wisma Hijau, Cimanggis, Depok. Kegiatan Pendampingan Teknis ini dimaksudkan untuk memfasilitasi peningkatan kompetensi guru dan kepala sekolah dalam merencanakan, melaksanakan, serta mengevaluasi pembelajaran dan penilaian sebelum kegiatan pendampingan operasional dilaksanakan di satuan pendidikan.
Peserta adalah sejumlah 65 orang dengan rincian 60 orang dari 10 sekolah sasaran dan 5 orang Tim Pendamping LPMP. Masing-masing sekolah sasaran terdiri dari 1 orang Pengawas Sekolah, 1 orang Kepala Sekolah dan 4 orang Guru mapel. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam menyusun silabus; menyusun RPP; menyusun kisi-kisi soal dan instrumen penilaian; melaksanakan pembelajaran antara lain dengan pendekatan saintifik, problem-based learning, project-based learning, dan discovery learning dengan integrasi penguatan pendidikan karakter; serta melaksanakan penilaian dan mengelola hasil penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan.

Materi yang diberikan meliputi Pengembangan Silabus Berbasis Kecakapan Abad 21, Analisis Model Pembelajaran Berbasis Kecakapan Abad 21, Pengembangan Pembelajaran berbasis kecakapan abad 21 dan kajian Lesson Study; Penilaian Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan dalam Kurikulum 2013, Pengembangan Kisi-kisi Soal, Pengembangan Instrumen serta Pengolahan dan Pelaporan Hasil Penilaian. Seluruh materi disampaikan oleh 4 Widyaiswara LPMP dan 2 orang Instruktur Kurikulum 2013.

Untuk menambah wawasan peserta tentang pendekatan dalam pembelajaran, disampaikan juga materi tentang Model Pengintegrasian STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics) dalam Implementasi Kurikulum 2013 dengan mendatangkan narasumber ibu Dr. Eneng Susilawati, M.Sc, Kepala Bidang Program, Data dan Informasi dari PPPPTK IPA Bandung yang juga sebagai narasumber dari SEAMEO QITEP.

Kegiatan ini di buka oleh Kepala LPMP DKI Jakarta, Bapak Surya Fitri Nurulhuda, S.E, M.Si dan dihadiri oleh Kepala Seksi FPMP LPMP DKI Jakarta, ibu Rina Harjanti, S.Si serta Kepala Seksi Kurikulum dan Penilaian SMP dan SMA Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Bapak Dr. Muhamad Husin, M.Pd.

Kegiatan ditutup oleh Kepala LPMP DKI Jakarta dengan pesan agar peserta dalam hal ini guru-guru untuk selalu mengembangkan diri dan meningkatkan kompetensi diri dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan sehingga dapat mencetak generasi emas yang siap menghadapi tantangan abad 21. Diharapkan seluruh peserta berkomitmen untuk mengawal dan melaksanakan kegiatan pendampingan operasional sesuai dengan tahapan kegiatan yang sudah disusun oleh     LPMP agar tujuan yang diharapkan dari kegiatan pendampingan dapat tercapai.

     

LPMP DKI Jakarta dengan tata nilai professional, selalu berupaya memfasilitasi untuk peningkatan mutu pendidikan di DKI Jakarta. (dsl)

Bagikan ..

Eyoni Maisa

Bagikan ..