Pelatihan Fasilitator Daerah
Pelatihan Fasilitator Daerah Pemetaan Mutu Satuan Pendidikan merupakan kegiatan awal untuk mempersiapkan pelaksanaan pemetaan mutu satuan pendidikan tahun 2016 di tingkat Provinsi. Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan calon fasilitator daerah pemetaan mutu pendidikan yang mampu melaksanakan pembinaan tentang pemetaan mutu satuan pendidikan secara sistematis dan terarah, yang meliputi materi:
- Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Dasar dan Menengah
- Prosedur Pengumpulan Data Mutu Pendidikan
- Kuesioner Pengumpulan Data Mutu
- Instalasi dan Simulasi Penggunaan Aplikasi Pengumpulan Data Mutu
- Verifikasi dan Validasi Data