PEMBEKALAN TIM PENDAMPING, Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013 bagi Guru Sasaran jenjang Sekolah Dasar tahun 2018
LPMP DKI JAKARTA, 8, 9 dan 10 Agustus 2018
Rangkaian kegiatan Implementasi Kurikulum 2013 pada tahun 2018 ini, setelah pelaksanaan Bimbingan Teknis Bagi Guru Sekolah Sasaran yang dilaksanakan oleh P4TK Penjas dan BK, maka LPMP DKI Jakarta akan melakukan kelanjutannya yaitu Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013 untuk memberikan penguatan bagi guru yang sudah mengikuti bimbingan teknis tersebut.
Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013 ini dilaksanakan oleh LPMP DKI Jakarta dengan menggunakan dana bantuan pemerintah yang dikelola oleh sekolah inti. Kegiatan Pendampingan akan dilaksanakan dalam bentuk kegiatan In Service Learning di Sekolah Inti dan On the Job Learning di sekolah sasaran. Pendamping pada kegiatan ini adalah para Instruktur tingkat Kabupaten/Kota yang sudah dibekali dengan Bimbingan Teknis oleh LPMP sebelum kegiatan Bimbingan teknis bagi guru sekolah sasaran Kurikulum 2013 tahun ini.
Sebagai langkah awal sebelum para Instruktur melaksanakan tugas pendampingannya maka perlu diadakan Pembekalan bagi Tim Pendamping ini. Peserta Pembekalan berjumlah 287 orang yang diambil dari 360 orang Instruktur Kabupaten/Kota yang telah diikutkan Bimbingan Teknis untuk Instruktur Kabupaten/Kota. Para instruktur ini akan mendampingi 743 sekolah sasaran yang dipusatkan di 75 sekolah inti. Tiap sekolah inti akan mendapat 3 s.d. 6 pendamping disesuaikan dengan jumlah sekolah imbasnya. Tujuan dari kegiatan pembekalan ini adalah mensosialisasikan jadwal kegiatan pendampingan serta pembagian tugas fasilitator; menyamakan pemahaman terhadap materi pendampingan Kurikulum 2013; menyamakan pemahaman tentang strategi penyampaian materi pendampingan Kurikulum 2013 serta pengelolaan kelas; dan menyamakan pemahaman peserta pembekalan tentang pola pendampingan implementasi Kurikulum 2013.
Kegiatan pembekalan pendampingan ini dihadiri oleh Ibu Rina Harjanti, S.Si sebagai Kepala Seksi FPMP dan Bapak Thurman, M.Pd, Kasi Kurikulum SD Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta sekaligus membuka kegiatan ini. Selanjutnya materi diberikan oleh Widyaiswara LPMP yaitu Bapak Dr. Didang Setiawan, M.Pd dan Ibu Fatmah Yunita, S.E yang membahas kembali tentang materi-materi pendampingan. Untuk pola pendampingan materi disampaikan oleh Tim FPMP.
Wujudkan kerja profesional sebagai salah satu tata nilai lembaga…. (dsl)